Home / Kiprah Pemerintah / Wakil Walikota Monitoring Pelaksanaan Bansos Di Kelurahan Nagarasari
IMG-20200511-WA0079

Wakil Walikota Monitoring Pelaksanaan Bansos Di Kelurahan Nagarasari

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com-Wakil Walikota Tasikmalaya monitoring pelaksanaan pelaksanaan Bantuan yang mulai dilaunching terutama dari non-DTKS dari APBD kota tasik.Hari ini akan melaksanakan monitoring ke Kecamatan Cipedes, Purbaratu dan Tamansari.

“hasil monitoring tinggal proses karena ada data yang harus divalidasi. Yang klir sudah tidak ada masalah sehari bisa dilaksanakan melalui RT/RW. lalu Penerima bantuan rumahnya akan dipasang stiker, kemudian wesel dicairkan kepada petugas kantor pos yang nanti stand by di RW”Ucap H Muhammad Yusuf usai melaksanakan Monitoring di Kelurahan Nagarasari Kecamatan Cipedes.

BACA JUGA   Selamat Jalan Kapolresta Lama, Selamat Bertugas Kapolresta Baru

Lanjutnya di Kelurahan Nagarasari ini Ada data kependudukan calon penerima seperti NIK tak sesuai, sehingga harus diklarifikasi.

“Kota total, 17.560 penerima daru dana APBD, Povinsi direncanakan akan turun Kami himbau masyarakat ikuti semua aturan ketika merasa mampu tapi dapat bantuan tolong manusiawi kembalikan ke pemerintah supaya bisa diserahkan pada yang berhak.” tuturnya

“Kemudian yang dapat bantuan ketika dapat wesel, silakan cairkan ini untuk bulan Mei. Ketika ada persoalan kita tertibkan supaya bulan depan semakin baik” pungkasnya.(rian)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *