Home / Olahraga / Tim Polsek Karangnunggal Jawara di turnamen Badiminton HUT Bhayangkara ke-78
IMG-20240621-WA0033

Tim Polsek Karangnunggal Jawara di turnamen Badiminton HUT Bhayangkara ke-78

Kabupaten Tasikmalaya, tasikzone.com – PLH Kapolres Tasikmalaya harus menerima kekalahan dari Tim badminton Polsek Karangnunggal di babak Final Kejuaraan Badminton yang diadakan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78 di Polres Tasikmalaya.

Turnamen yang berlangsung di Lapangan Badminton GPW Polres Tasikmalaya pada hari Jumat, 21 Juni 2024. Diikuti 32 Tim mengikuti tournamen itu dari beragam satuan, bagian, dan Polsek di wilayah hukum Polres Tasikmalaya.

Pertandingan final berlangsung seru dan menegangkan, namun Polsek Karangnunggal berhasil menunjukkan permainan terbaik mereka dan meraih kemenangan.

Plh. Kapolres Tasikmalaya AKBP Suhardi Hery Haryanto mengucapkan selamat kepada para pemenang dan semua peserta turnamen. Ia juga menyampaikan apresiasi atas kelancaran dan kesuksesan turnamen ini.

“Saya sangat berterimakasih atas kelancaran dan kesuksesan terselenggaranya kejuaraan badminton ini dengan tetap menjunjung tinggi sportivitas. Sebab kejuaraan ini bukan untuk mencari siapa yang menang, namun menumbuhkan kekompakan dan kebahagiaan anggota polres Tasikmalaya melalui olahraga badminton,” ujar AKBP Suhardi Hery Haryanto.

BACA JUGA   Juara Liga Sentra Indonesia Wilayah IV Jabar Akan Ikuti Kompetisi Nasional

Berikut adalah hasil lengkap Turnamen Badminton HUT Bhayangkara ke-78 Polres Tasikmalaya:

Juara 1: Polsek Karangnunggal
Juara 2: Plh. Kapolres dan Brigadir Insi
Juara 3 (bersama): Polsek Leuwisari dan Polsek Singaparna

Hadiah:
* Juara 1: Trofi + uang pembinaan Rp 3 juta
* Juara 2: Trofi + uang pembinaan Rp 2 juta
* Juara 3: Trofi + uang pembinaan Rp 1 juta

Turnamen Badminton HUT Bhayangkara ke-78 ini merupakan salah satu dari berbagai kegiatan yang digelar oleh Polres Tasikmalaya dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara.

Diharapkan melalui kegiatan ini, dapat meningkatkan soliditas dan kebersamaan antar anggota Polres Tasikmalaya.***

About redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *