Kabupaten Tasikmalaya, tasikzone.com-Penerima manfaat program Pembangunan Infrastruktur Sosial Ekonomi Wilayah ( PISEW ) salah satunya adalah kecamatan Gunungtanjung Kabupaten Tasikmalaya.
Program PISEW 2019 tersebut didapatkan oleh 3 Desa Yaitu Desa Giriwangi, Desa Cinunjang dan Desa Melati Suka, anggaran yang diterima dari 3 Desa tersebut sebesar Rp. 600.000.000,-
Penerapan Program PISEW di wilayah kecamatan gunung tanjung semuanya untuk jalan rabat beton di daerah cinunjang yang menghubungkan langsung dengan daerah giriwangi.
Ketua Badan Kerjasama Antar Desa ( BKAD ) Kecamatan Gunung Tanjung Dedi Supriadi mengatakan saat ditemui dilokasi penerapan Jalan Rabat Beton penghubung di Di Desa Cinunjang dan Giriwangi bahwa dari anggaran yang Rp. 600.000.000 itu ada 10% untuk pemeliharaan ketika kedepannya sudah selesai ada jalan yang rusak. Selasa ( 30/07/2019 )
“Iya 10 Persen Dari 600 Juta Dialokasikan Untuk Pemeliharan Ketika Programnya Sudah Selesai”singkatnya
Adapun untuk pengerjaan ada yang menggunakan pendamping atau kerjasama itupun untuk tim tekhnis dari provinsi langsung dan pengerjaan sendiri dikerjakan secara swakelola oleh masyarakat setempat. Jelasnya (Ade/ Rizky)