Home / Organisasi / Sejarah Baru, Muswil IPM Dihadiri Gubernur Jabar
Sejarah Baru, Muswil IPM Dihadiri Gubernur Jabar

Sejarah Baru, Muswil IPM Dihadiri Gubernur Jabar

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com – Ikatan Pelajar Muhamadiyah Jawa Barat mengadakan Musyawarah Wilayah Ke-XVIII yang diselenggarakan di Graha Universitas Muhamadiyah. Jumat (27/10/2017).

Ketua Pelaksana Muswil IPM Jawa Barat Abdul Rohim mengatakan kepada wartawan, Kota Tasik ditunjuk sebagai tuan rumah Muswil IPM Jawa Barat ke XVIII. Kegiatan yang akan berlangsung selama 4 hari ini menjadi sebuah kebanggan bagi IPM karena Muswil kali ini bisa dihadiri oleh Gubernur Jawa Barat “alhamduililah pak gubernur hadir ke muswil karena sudah 18 x muswil baru kali ini gubernur bisa datang, ini  sejarah baru dan sebagai kebanggaan bagi kami pengurus Ikatan Pelajar Muhamadiyah”ungkapnya.

BACA JUGA   Ribuan Pramuka Bantu Arus Mudik Diapresiasi Menteri Perhubungan

Acara Muswil yang mengambil gerakan literasi untuk pelajar berkemajuan ini, merupakan program IPM untuk menggerakan Literasi “dalam 1000 orang hanya 1 orang tiap hari nya yang rajin membaca, Ini akan jadi Pekerjaan Rumah kita untuk fokus ke gerakan literasi agar para plajar di Jawa Barat ini bisa rajin membaca”jelasnya.

Adanya Acara Muswil ini menurut abdul membuktikan Eksistensi IPM kepada pemerintah “Selesai dari sini secara eksisstensi kita membuktikan bahwa ipmi ada di Kota Tasik, IPM siap memberikan kontribusi kepada pemerintah untuk mencipktan generasi gerakan literasi”tandasnya.(rian)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *