Home / Organisasi / Remaja Masjid Gunung Nangka, Adakan Bulan Bakti Bersih Lingkungan
Remaja Masjid Gunung Nangka, Adakan Bulan Bakti Bersih Lingkungan

Remaja Masjid Gunung Nangka, Adakan Bulan Bakti Bersih Lingkungan

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com – Musim penghujan yang sudah mulai melanda di sebagian besar wilayah Kota Tasikmalaya, menjadi dorongan bagi para pemuda yang tergabung dalam Remaja Mesjid Gunung Nangka ( RMGN) yang berada di Kp Gunung Nangka Kelurahan Cipawitra Kecamatan Mangkubumi Kota Tasikmalaya melakukan kegiatan Bersih bersih di lingkungan sekitar.

Dikatakan Muhammad Rizky ketua Pelaksana Kegiatan mengatakan diadakannya Kerja Bakti ini atas dasar kepedulian terhadap lingkungan yang sehat dan ramah,  “kami berinama program ini bulan bakti bersih karena di rencanakan pada setiap bulannya kita akan melaksanakan kegiatan serupa dengan harapa kesadaran sejak dini untuk menjaga lingkungan bisa terus tumbuh”ungkap Rizky.

BACA JUGA   Selama Ramadhan, AMK Kota Tasikmalaya Gulirkan Program Pelatihan Kepada Pemuda

Rizky mengharapkan kegiatan ini  menjadi tauladan  diwilayah yang lain. Dengan keasadaran  berjamaah terhadap lingkungan yang ramah dan sehat insya alloh akan terwujud di Kota Tasikmalaya.

Ketua RMGN Ustad Rafi Sapari menjelaskan kedepannya di rencanakan selain aktif dengan menjalankan program ini RMGN berencana akan menambahkan edukasi dan sosialisasi terhadap masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan dalam program Bulan Bakti Bersih.(rian)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *