Home / Politik & Hukum / Program Suling, Wakapolres : Target Sebanyak-banyaknya
IMG-20210903-WA0014

Program Suling, Wakapolres : Target Sebanyak-banyaknya

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com-Wakapolres Tasikmalaya Kota Kompol Agus Syafrudin, S.E., M.H menjadi imam dalam kegiatan Shalat Subuh Berjama’ah Keliling (Suling) di Masjid Al-Fatonah Cieunteung RW. 05 Argasari Cihideung Kota Tasikmalaya.

Pada kegiatan itu turut hadir Camat Cihideung Drs. H. Sony, M.Si, Kapolsek Cihideung Kompol H. Zaenal Mutaqin, jajaran Muspika beserta kepengurusan setempat.

Selain menjadi imam, Kompol Agus memberikan sedikit tausiyah singkat atau kultum kepada jama’ah yang hadir serta memberikan “kadeudeuh” berupa bingkisan kepada anak yang kurang mampu.

Menurutnya, progam suling ini sudah berjalan sesuai apa yang telah ia rencanakan. Sebab, selama pelaksanaan program, pihaknya sudah melakukan roadshow dari Masjid ke Masjid dan berbagai Pondok Pesantren yang ada di Kota atau Kabupaten Tasikmalaya.

“Karena kemarin sempat terpotong dengan Covid, dari awal saya jadi Wakapolres di Kota Tasikmalaya belum banyak yang saya kunjungi ada sekitar 18 Masjid. Kalau kemarin di Kabupaten, 385 Masjid selama satu tahun saya menjabat Wakapolres disana.”terang Kompol Agus kepada tasikzone.com seusai acara, Jum’at (3/09/2021).

BACA JUGA   Wakil Ketua DPRD Harapkan PMII Bisa Jadi Pelopor Dalam Membangun Kota Tasik

Selain itu, dalam program ini Kompol Agus memiliki target tersendiri untuk mengunjungi Masjid dan Pondok Pesantren yang ada di wilayah Kota Tasikmalaya atau Kabupaten Tasikmalaya.

“Pokoknya sebanyak-banyaknya, saya akan datangin saya akan kunjungin semua Masjid dan Pesantren yang berbeda dalam cakupan wilayah Polres Tasikmalaya Kota”jelasnya.

Sementara itu, Camat Kecamatan Cihideung Drs. H. Sony, M.Si menyambut baik dengan adanya program suling dari Wakapolres Tasikmalaya Kota.

Pasalnya, kegiatan tersebut diselaraskan dengan kegiatan rutin dari Kecamatan.

“Ini bukan baru untuk kecamatan, bahkan jadwalnya juga ini jadwal dari kecamatan kebetulan Pak Wakapolres ada kegiatan ya kita padukan”katanya.

Lanjutnya, kegiatan ini juga bisa menjadi sebagai upaya salah satu jalan untuk lebih mendekatkan antara aparat dengan masyarakat.

“Ya bagus dalam rangka mendekatkan antara aparatur dengan masyarakat, untuk menyampaikan program-program kegiatan yang dilaksanakan oleh Kepolisian maupun Pemerintah dalam upaya meningkatkan sinergitas”tuturnya.

Pun ia berharap, kegiatan yang bagus seperti ini bisa diikuti lebih banyak lagi oleh pimpinan-pimpinan lainnya. (Malby)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *