Home / Olahraga / Pengcab PBVSI Kota Tasikmalaya 2024-2028 Resmi Dilantik, Targetkan Raihan Prestasi
IMG_20240803_132941

Pengcab PBVSI Kota Tasikmalaya 2024-2028 Resmi Dilantik, Targetkan Raihan Prestasi

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com – H. Oman Rohman bersama jajaran Pengurus Cabang (Pengcab) Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kota Tasikmalaya resmi dilantik, oleh ketua PBVSI Provinsi Jawa Barat, sabtu (03/08/2024) di Ballroom Hotel City Kota Tasikmalaya.

Dalam sambutanya, H. Oman Rohman mengucapkan terimakasih atas jabatan yang diamanahkan dan berjanji akan menjalankan kepercayaan tersebut dengan tanggungjawab dan dedikasi.

“Mari kita bersama sama mewujudkan olahraga Bola Volly yang berprestasi membawa harum nama Kota Tasikmalaya, ditingkat Provinsi maupun Nasional,”katanya.

Usai dilantik, pihaknya selain akan fokus kepengurusan Pengcab PBVSI Kota Tasikmalaya juga akan melakukan pengembangan dan pembinaan atlet muda, meningkatkan kualitas dengan pelatihan yang maksimal.

“Selain itu, membangun sinergitas bersama stakeholder baik pemerintah maupun swasta dalam rangka mendukung kegiatan dan mengoptimalkan sarana prasarana olahraga Bola Volly,” tuturnya.

BACA JUGA   KONI Kota Tasik Sambut Baik Liga Mahasiswa Futsal : Blibli.com

“Saya yakin dengan kebersamaan semua pihak akan mendapatkan tujuan itu mewujudkan prestasi gemilang bagi kota Tasikmalaya,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua PBVSI Provinsi Jawa Barat Dr. Drs. Agus Jumaedi, M menyebut, olahraga bola voli sedang marak, itu terlihat di Pemda Jabar saja yang ikut even tingkat nasional mulai dari kelompok umur 13, 15, 17, 19 sampai senior. Pada tahun 2023 kemarin, tim perwakilan Jabar menguasai kemenangan ditiap kelompok.

“Kami berharap Pengcab PBVSI Kota Tasikmalaya bisa berkontribusi bagi Jabar dan nasional. Selamat untuk kepengurusan baru,” harap Agus Jubaedi. (Rian)

About redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *