Kota Tasikmalaya, tasikzone.com-PT Lintaspena Media group yang menaungi Media Tabloid Lintaspena, Surat Kabar Umum (SKU) Nuansa Post, dan Lintas Hukum Indonesia peringati Milad yang ke-11, acara tersebut digelar di kantor Redaksi di perum Bumi Endah Residence Kota Tasikmalaya. minggu(10/01/2021)
Direktur utama PT Lintaspena Media Group Redi Mulyadi S.SP menyampaikan bahwa kegiatan Milad kali ini beda dengan sebelumnya, dikarenakan sekarang masa pandemi Covid-19 jadi tidak boleh berkerumun
“kali ini dirayakan secara sederhana tapi sarat akan makna, karena sekarang kami bisa melakukan bhakti sosial berupa mengkhitan salah seorang anak, dan memberikan satu unit motor kepada salah satu orang santri, serta memberikan santunan kepada sebelas jompo dan sebelas anak yatim piatu”Kata Redi
Lanjutnya, milad kali ini meskipun tidak dirayakan tetapi kami merasa senang karena masih bisa berkumpul silaturahmi antara satu sama lain, dengan memperhatikan protokol kesehatan.
“Alhamdulilah PT Lintaspena Media Group bisa eksis sampai sekarang ini, walaupun dulunya ada yang bilang kalau Lintaspena cuma bisa bertahan beberapa edisi, akan tetapi saya termotivasi dengan adanya singgungan itu, buktinya sekarang juga masih eksis dan bisa bertahan”tandasnya
“berkat kerja keras dan kerja cerdas serta dorongan dari rekan rekan Wartawan yang solid yang merasa memiliki yang tergabung dimedia ini, sehingga tak terasa usia PT Lintaspena Media Group sampai sebelas tahun, saya mengucapkan terimakasih kepada semuanya yang telah mensukseskan PT.Lintaspena Media Group ini”bebernya
Sementara itu pemimpin redaksi SKU Nuansa Post Ade Bachtiar Alif merasa bersyukur dengan Milad kali ini, karena ini merupakan wujud atau buktinyata kesungguhan dan keseriusan Direktur utama dan jajarannya dalam hal managerial atau tata kelola yang baik sehingga kini masih bisa eksis dan bertahan.
“kepada siapa saja yang gabung di PT Lintaspena Media Group supaya amanah dan jujur, karena dengan amanah dan memiliki disiplin yang keras serta kejujuran mungkin itu kunci untuk meraih sebuah kesuksesan dan kami berpesan kepada rekan rekan supaya selalu menjunjung kode etik jurnalistik (KEJ) ketika hendak bertugas dilapangan” harapnya. (Pih)