Home / Kab. Tasikmalaya / Kembali Pemuda Pancasila Kabupaten Tasik Datangi DPRD, Tanyakan Pengelolaan BPNT
IMG-20200605-WA0003

Kembali Pemuda Pancasila Kabupaten Tasik Datangi DPRD, Tanyakan Pengelolaan BPNT

Kabupaten Tasikmalaya, tasikzone.com – MPC pemuda Pancasila(PP) kabupaten Tasikmalaya yang dimotori oleh badan penyuluhan dan pembelaan hukum (BPPH) MPC PP kabupaten Tasikmalaya mendatangi kantor DPRD kabupaten Tasikmalaya, Kamis (4-6-2020) untuk melakukan audiensi dengan pihak DPRD kabupaten Tasikmalaya dan pihak yang terkait dalam pengelolaan Bantuan pangan non tunai (BPNT)

Ketua Badan Penyuluh dan pembelaan hukum (BPPH) MPC pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Tasikmalaya Ananto Wibowo SH menyatakan bahwa program bantuan pangan non tunai (BPNT)di kabupaten Tasikmalaya disinyalir carut Marut, karena banyak kejanggalan.

“Banyak keluarga penerima manpaat (KPM) yang mengeluhkan program tersebut, pasalnya ada yang saldonya nol dan banyak KPM yang diblokir, serta ada juga yang dobel data jadi para KPM banyak yang gigit jari, ketika bantuan turun,dan masalah ini tidak ada yang bertanggung jawab,semua geleng kepala”ucapnya.

BACA JUGA   Kapolda Jawa Barat Kunker Ke Polres Tasikmalaya

“Jadi dengan adanya kejadian ini lantas siapa yang akan bertanggung jawab, dan tim koordinasi juga seolah abai dalam masalah ini, tolong cros chek, pantau ke masyarakat, karena masyarakat sangat membutuhkan sekali, dan saya tidak pernah melihat orang dinas sosial ke lapangan”tambahnya.

Untuk itu kami meminta kepada pihak pemerintah supaya peka dengan adanya kejadian seperti, tolong di evaluasi supaya tidak terjadi polemik yang berkepanjangan.

“kasian masyarakat apabila masalah ini dibiarkan dan pihak pihak terkait seolah tutup mata dan enggan untuk mencari sebuah solusi” pintanya.(rian)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *