Home / Politik & Hukum / Ikhtiar Politik Abah Anton Menuju Jabar Satu, Kini Kunjungi Perindo
Ikhtiar Politik Abah Anton Menuju Jabar Satu, Kini Kunjungi Perindo

Ikhtiar Politik Abah Anton Menuju Jabar Satu, Kini Kunjungi Perindo

Tasikzone.com-Bakal calon Gubernur Jawa Barat, Irjen. Pol Anton Charliyan menyambangi kantor DPW Partai Perindo Jawa Barat, Selasa malam, (28/11). Di sela kunjungannya itu, ia sempat berdiskusi ringan dengan jajaran pengurus DPW Perindo Jawa Barat.

Dikatakan Abah anton sapaan akrabnya, Partai Perindo merupakan Partai yang ke 2 yang didatanginya. “saya kagum dengan partai ini. Ada kesamaan antara kita,”ungkapnya

Pria kelahiran Tasikmalaya, 29 November 1960 itu mengurai kesamaan tersebut. Di antaranya kesamaan dalam hal nasionalisme dan pengentasan kemiskinan dengan menggulirkan program ekonomi kerakyatan.

“saya juluki partai ini sebagai partai generasi masa kini. Partai zaman now. Partai yang punya pandangan dan kepedulian terhadap masyarakat,”katanya.

Abah Anton pun tak menampik jika silaturahmi politik tersebut juga sebagai ajang penjajakan dirinya dengan Perindo menjelang pilgub Jabar.

“Jangankan didukung oleh partai sebesar Perindo. Didukung satu orang pun harus diterima. Semuanya juga tergantung Yang Maha Kuasa. Yang terpenting saya ikhtiar, ikhtiar dan ikhtiar,”ungkap Mantan Kapolda Jabar ini.

BACA JUGA   IKA FISIP Unsil Sukses Adakan Uji Publik Calon Kepala Daerah

Sementara itu ditempat yang sama Ketua DPW Partai Perindo Jawa Barat Ade Wardhana Adinata menyambut baik niat Anton maju dalam pemilihan gubernur Jawa Barat tahun depan. Menurutnya Anton merupakan putra daerah yang memiliki kapasitas serta berprestasi.

“Ya sesuai arahan DPP kita akan mengutamakan potensi lokal untuk pilgub nanti. Apalagi beliau ini kan mantan Kapolda Jawa Barat yang berprestasi tentunya sudah melekat di hati masyarakat Jawa Barat,”katanya.

Ditanya seberapa besar kemungkinan Perindo akan mendukung Anton, ia mengatakan masih menunggu keputusan final dari DPP. Seiring dengan itu, pihaknya pun akan terus melaporkan situasi politik terkini di Jawa Barat kepada DPP. Termasuk melaporkan pertemuan dengan Anton.

“Kami hanya melaporkan kondisi terkini di Jawa Barat kepada DPP. Biar nanti DPP yang menilai dan menentukan. Yang penting tadi kami akan lebih mengutamakan potensi lokal,”katanya.(Rian)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *