Tawang, TZ – MI Sukasirna sambongjaya, menampilkan Pagelaran Pencak Silat di GOR Sukapura di depan Ribuan Guru Madrasah yang menghadiri acara Pelantikan Perkumpulan Guru Madrasah, Sabtu (23/07/2016).
Menurut Salah Satu Guru MI Sukasirna Cecep Mulyana M.Pd mengatakan diadakannya pencak silat di sekolahnya bertujuan untuk mencari bakat anak “selain menyehatkan karena ini termasuk olahraga, juga anak didik bisa mencintai budayanya sendiri, apalagi dijaman sekarang anak anak lebih mengenal dancer budaya luar dibanding pencak silat”ungkapnya.
Pencak silat di sekolahnya sering diadakan pada hari minggu pas libur sekolahnya “anak anak latihan hari minggu di sekolah dan pelatihnya langsung dari SPS”tandasnya. (doel/Gl)