Kota Tasikmalaya, tasikzone.com – MPC Pemuda Pancasila Kota Tasikmalaya mengadakan peringatan Hari Lahir Pemuda Pancasila ke-65 sekaligus memperingati HUT Kota Tasikmalaya ke 23
Beragam kegiatan diadakan Panitia Pelaksana seperti Lomba Tumpeng, dan Tabligh Akbar serta pelantikan lembaga MPC Pemuda Pancasila Kota Tasikmalaya.
“Hari ini pembukaan Harlah Pemuda Pancasila Ke-65, nanti malam akan ada kreasi seni dari Sapma PP,” kata Ali Ansori S.Pd ketua Panitia Kepada wartawan, sabtu (26/10/2024)
Selain itu, ada perlombaan Pesertanya tiap PAC untuk perlombaan tumpeng yang nanti akan dinilai sajianya.
Sementara itu, ketua MPC Pemuda Pancasila Edwin Adiwinata menampakkan di Momentum Harlah Pemuda Pancasila ke 65 akan diadakan pelantikan lembaga yang ada di Bawah MPC Pemuda Pancasila Kota Tasikmalaya
“Ada Tujuh lembaga yang akan kita lantik, diantaranya Sapma meski sudah masuk di Badan Otonom Sapma juga masuk diagenda pelantikan yang akan dilaksanakan 28 Oktober 2024 mendatang,”kata Edwin
Harapanya, dengan usia yang terus bertambah semoga Pemuda pancasila juga mengikuti dengan organisasi yaitu usia ke 65
“Hari ini dibuktikan dengan beberapa program yang semoga bisa merubah stigma negatif kepada Pemuda pancasila, hari ini, masuk ruang dengan mulai mendalami regulasi organisasi dan harusn
ditunjang dengan SDM kader di Pemuda Pancasila,” tandasnya (rian)