Kota Tasikmalaya, tasikzone.com – Gabungan Kelompok Pertanian (Gapoktan) Kecamatan Indihiang Menampilkan kawasan rumah lestari dalam Acara Tasik Festival 2017.
Selain menampilkan produk unggulan yang berasal dari olahan Hasil Pertanian, Gapoktan Sadar Bakti Indihiang juga menampilkan sistem penanaman Hidroponik yang menurutnya sistem pertanian tersebut sangat Ramah lingkungan, namun sayang masih kurang diminati oleh warga untuk menerapkan metode ini.
“hanya 20 persen saja yang sudah menerapkan metode ini di Kecamatan Indihiang, penyebabnya mungkin karena sistem hidroponik dianggap Mahal, padahal kalau dibandingkan dengan sistem tanah justru hidroponik lebih irit”ungkap Dadang Daruslan kepada wartawan.
Lanjut Dadang kini pihaknya terus gencar mensosialisasikan metode hidroponik ini, utamanya kebiasaan masyarakat untuk m3nanam di pekarangan rumah “kalau bisa menanam dipekatangan rumah, ya minimal untuk kebutuhan sehari hari seperi bawang daun, sausin dan tanaman lain yang mudah ditanam di pekarangan rumah”bebernya. (Rian/Gal)