Home / Bisnis / BRI Unit Taraju Diduga Melakukan Pembekuan Rekening BUMDes Ceria Desa Kertaraharja Secara Sepihak
BRI Unit Taraju Diduga Melakukan Pembekuan Rekening BUMDes Ceria Desa Kertaraharja Secara Sepihak

BRI Unit Taraju Diduga Melakukan Pembekuan Rekening BUMDes Ceria Desa Kertaraharja Secara Sepihak

Kabupaten Tasikmalaya, tasikzone.com-Desas Desus BRI Unit Taraju Sudah melakukan Holding atau pembekuan rekening Badan Usaha Milik Desa (BUMDES) Ceria desa Kertaraharja Kecamatan Taraju dibenarkan Oleh Kepala Unit BRI Taraju.

Saat ditanya Tasikzone.com melalui telepon Selulernya, Kepala Unit BRI Taraju Irman membenarkan telah melakukan Pengholdingan atas dasar surat dari Muspika, namun menurut nya permasalahan sudah beres sudah diselesaikan secara Musyawarah.

“Mengenai pengholdingan atas dasar Surat dari Muspika surat terlampir, penyelesaian permasalahan Bumdes Ceria sudah beres tadi malam, bersama bri, Danramil dan Aparat Kepolisan, dan Bumdes juga. Hold sudah dibuka tadi malam. Terima Kasih” Kata Irman melalui Pesan singkat nya

Menurut salah satu Sumber yang enggan disebutkan Namanya kepada Tasikzone menyampaikan Kalau Pengholdingan tersebut awalnya hanya melalui percakapan saja tanpa adanya surat, bahkan pihak BRI Unit Taraju sebelum melakukan Pengholdingan tidak memberitahukan dulu kepada pihak Bumdes ceria

BACA JUGA   MACS Born Creatif, Produk Dalam Negeri Ramah Anak Dukung Kegiatan Karnaval Himpaudi

“Entah apa dasarnya kepala Unit melakukan Pembekuan rekening BUMDes ceria, dan sebelumnya tidak ada pemberitahuan dulu sebelum melakukan Pembekuan rekening, bahkan mekanisme nya tidak jelas” Pungkasnya

Sementara itu wartawan mencoba meminta Tanggapan kepada Kepala Cabang BRI Singaparna, Rabu (21/10/2020) Pada saat itu Wartawan dipinta meninggalkan Nomer Telepon agar nantinya bisa dihubungi oleh Sekretaris Kepala Cabang dikarenakan pada waktu itu Kepala Cabang BRI Singaparna tidak ada ditempat.(rian)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *