Kota Tasikmalaya, tasikzone.com-Bisnis dalam Kuliner merupakan bisnis yang menjanjikan, apalagi di kota tasikmalaya urusan kuliner sangat digandrungi masyarakat, Makanya Rumah Makan Darmaga Sunda Kini Hadir di Tasikmalaya, yang berada di jalan letnan harun no 99 (samping polres kota tasikmalaya)
Restoran Darmaga Sunda ini memiliki Konsep yang berbeda dari Restoran yang lainnya, dengan Ciri khas Sebuah Kapal Laut dan Sekoci sebagai tempat makan.
Hexa nasution sebagai sales marketing comunnication mengatakan Darmaga Sunda memiliki Cabang yang pertama ada di Nagreg, Untuk Darmaga Sunda di Tasikmalaya ini merupakan Cabang Kedua,
“Kebetulan pekerja Darmaga Sunda di Nagreg kebanyakan orang tasikmalaya, tentunya kami ingin menyasar secara spesifik di Kota Tasikmalaya, pemilik Darmaga Sunda Haji Dafin memiliki Visi yang baik melihat kota tasikmalaya acuannya dengan adanya Bank Indonesia di Tasikmalaya itu menjadi patokan” ungkapnya kepada awak media, rabu (1/5/2019).
Sambung Hexa, untuk pemilihan tempat sendiri yakni di jalan Letnan Harun konon dianggap jalan ini mati, namun dirinya meyakini Jalan ini nantinya akan Hidup.
“Kita Bikin Jalan ini menjadi hidup, kita bikin orang-orang yang punya rencana buka rumah makan bisa bikin disini ” jelasnya.
Hexa pun menuturkan menu andalan di Darmaga Sunda ini ialah Gurame Bakar Saus Darmaga (Gubasadar), Darmaga Seafood dari mulai kepiting, kerang dsb, untuk minumannya ada Ping Guava.
“Untuk soft opening ini kita hanya buka di lantai pertama saja, karena dalam kapal tersebut terdiri 3 lantai, dengan banyaknya permintaan dari masyarakat kita buka hari ini” pungkasnya.(ibye)