Kota Tasikmalaya, tasikzone.com-Dewan Kerja Cabang Kota Tasikmalaya menyemarakan bulan Ramadhan dengan Gema Ramadhan XVI Kwarcab Kota Tasikmalaya 2018/ 1439 H yang di gelar di Gedung Kesenian Tasikmalaya dari tanggal 28 mei -2 juni 2018.
Dalam Kesempatan tersebut Ketua Dewan Kerja Daerah Jawa Barat Ridwan Saputra mengatakan Kegiatan Gema Ramdhan yang diselenggarakan di Kota Tasik ini harus dikembangkan, secara keseluruhan cukup menarjk dan setiap giat-giat yang diselenggarakan ada nilai kompetitifnya dengan giat Islami serta didukung dengan kearipan lokal.
” Konsep yang bagus dengan tidak hanya Penegak Pandega tapi melibatkan dari Unsur Siaga, penggalangpun dilibatkan menjadi keunikan tersendiri dari Gema Ramdhan yang digelar Di kota/Kab lainnya” ungkap Ridwan kepada tasikzone.com,selasa (29/05/2018).
Sambung Ridwan, Untuk DKD Jabar sendiri beberapa tahun kebelakang pernah mengadakan kegiatan serupa yakni Fantastic Ramadhan namun untuk tahun ini belum bisa diselenggarakan.
“Kami di percaya untuk tahun ini mengawal safari Ramadhan yang diselenggarakan Oleh Kwartir Daerah, namun kedepan dari DKD ingin mengadakan Fantastic Ramadhan jilid 2” jelasnya.(Ibye)