Kota Tasikmalaya, tasikzone.com – Hadiah utama Satu unit motor menjadi buruan para pelanggan setia Tasco dalam
Gebyar Rezeki Nomplok.
Selain Satu Unit motor ada hadiah lain seperti, Kompor Gas, Dispenser, Kipas Angin, Setrika dan hadiah hiburan lainya.
Gebyar undian Rezeki nomplok ini terselenggara atas kerjasama Firisian Flag dengan Tasco Mini Mart melakukan.
“Pelanggan cukup melakukan Transaksi pembelian produk Frisian Flag dari Bulan Desember 2023 hingga bulan Juni 2024, dengan minimal belanja Rp. 30.000 mendapatkan satu Kupon,” kata Yaris Manager Area Tasikmalaya-Bandung.
Pun, dirinya berterimakasih kepada Tasco yang sudah me-manage acara ini dan beberapa pihak terkait lainya.
“Kegiatan ini tiap tahun ada, setiap enam bulan sekali dan kali ini kerjasamanya dengan Tasco Mini Mart,” ucapnya
Adapun, alasan memilih kerjasama dengan Tasco, karena Tasco ini merupakan toko lokal yang sangat besar di Tasikmalaya.
“saya melihat, ketika mengadakan acara ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, bagi kami dan juga Tasco itu sendiri,” tandasnya
Sementara itu, Sepri Marketing Management Tasco menyampaikan ucapan terimakasih kepada frisian flag yang sudah memberikan kepercayaan kepada Tasco untuk menyelenggarakan Gebyar ini.
“Kita adakan undian ini, untuk meningkatkan kerjasama kita dengan distributor dan yang kedua menambah minat belanja masyarakat ke Tasco,” pungkasnya