Home / Politik & Hukum / Denny Romdony Ingatkan Pemkot Tasik Jangan Terlalu Beruforia Dengan Penghargaan
IMG_20240316_120753

Denny Romdony Ingatkan Pemkot Tasik Jangan Terlalu Beruforia Dengan Penghargaan

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com –
Harga bahan pokok menjelang bulan Ramadhan terpantau sampai saat ini masih cukup mahal. Hal tersebut sangat di khawatirkan oleh Wakil Ketua Komisi II DPRD Kota Tasikmalaya, Drs. H. Denny Romdony.

“Saya sangat khawatir sekali dengan masyarakat karena menjelang Bulan Suci Ramadhan ini kebutuhan bahan pokok malah melambung harganya,” tuturnya kepada wartawan, Jum’at (08/03/2024).

Dirinya juga mengungkapkan bahwa saat ini, daya beli masyarakat masih sangat kurang.

Apalagi situasi sekarang masyarakat masih disibukan oleh urusan Pilpres dan Pileg. Jadi, Pemkot harus secepatnya menangani ini, dan harus benar-benar serius dalam menanggapi masalah ini karena erat kaitannya dengan masyarakat,” imbuhnya.

BACA JUGA   Ketua DPD Gerindra Jawa Barat : Survai SMRC Viman-Diky Mencapai 44,3 Persen

Lanjut Anggota Dewan yang kerap di panggil H. Udeng “Jangan hanya bangga dengan penghargaan-penghargaan yang sudah di raih saat ini dan sudah diterima oleh Pemkot, sedangkan masyarakat di bawah banyak yang antri hanya untuk mendapatkan beras murah 5 Kg. Sangat miris sekali melihatnya,” tambahnya.

Dirinya menekankan kepada Pemkot jangan terlalu ber-euforia dengan penghargaan yang sudah di dapatkan saat ini.

“Sedangkan rakyatnya menjerit dan menangis karena bahan-bahan pokok yang terus melambung harganya,” tegasnya.

Lanjut H. Udeng tradisi munggahan sepertinya hanya mimpi buat masyarakat, “Khususnya untuk masyarakat yang memiliki status sosial, ekonomi yang kurang beruntung,” pungkasnya. (***)

About redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *