Home / Inspiratif / Adakan Seminar Make UP, Rachmat Soegandar Dorong Perempuan Lebih Mandiri
IMG-20230225-WA0022

Adakan Seminar Make UP, Rachmat Soegandar Dorong Perempuan Lebih Mandiri

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com – DPD Taruna Merah Putih (TMP) Jawa Barat mengadakan Seminar Make Up Rias Pengantin dan Pesta.

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari arahan Ibu Ketua Umum PDI Perjuangan Hj. Megawati Soekarno Putri yang sangat konsen terhadap perempuan di Indonesia.

Seperti Dikatakan Rachmat Soegandar, SH,MH dalam sambutanya, Sabtu (25/02/2023) di aula Kelurahan Argasari Kecamatan Cihideung Kota Tasikmalaya.

“Bu Mega selalu berpesan kepada kami bagaimana kader PDI Perjuangan harus hadir ditengah tengah rakyat, berkegiatan yang dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat” Kata Rachmat Soegandar
Bendahra DPD TMP Jawa Barat kepada wartawan.

dengan tema “Kader Perempuan Terampil dan Mandiri” kegiatan tersebut memberikan pelatihan untuk meningkatkan skil bagi perempuan menjadi hal yang sangat penting, agar kader perempuan bisa terampil dan mandiri.

BACA JUGA   Terry Putri Isi Kajian Istiqomah dalam Berhijrah
Rachmat Soegandar, Bendahara DPD Taruna Merah Putih Jawa Barat
Rachmat Soegandar, Bendahara DPD Taruna Merah Putih Jawa Barat

“Saya juga menyampaikan salam dari Mang Ono Surono Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat, kegiatan ini bisa terselenggara berkat arahan dan support dari beliau sebagai Tokoh Jawa Barat yang juga sangat peduli warga masyarakat Kota Tasikmalaya” Jelas Rachmat Soegandar Yang merupakan Bacaleg DPR RI dapil Kota Tasikmalaya, Kab. Tasikmalaya dan Garut mengatakan

Seminar Make up diisi oleh Lenny Ochtavia senior MUA yang juga Bacaleg DPRD Kota Tasikmalaya dapil 1 Kec Cihedeung, Tawang dan Bungursari dari PDI Perjuangan.

Hadir Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Tasikmalaya H. Muslim M.Si, Ketua DPD TMP Jawa Barat Niko Rinaldo, M. I. Kom.

Taruna Merah Putih (TMP) adalah Organisasi Sayap PDI Perjuangan yang diketuai oleh Maruarar Sirait yang berdiri sejak 10 Januari 2008. (Rian)

About redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *