Home / Kota Tasikmalaya / Protes Kepada Manajemen RS Jantung Tasikmalaya, Warga Kalangsari Pasang Spanduk
IMG_20221207_121036

Protes Kepada Manajemen RS Jantung Tasikmalaya, Warga Kalangsari Pasang Spanduk

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com – Warga Kalangsari yang memberi Nama Forum Masyarakat Kalangsari Bersatu melakukan Aksi protes dengan memasang spanduk tepat di depan Pintu Gerbang Rumah Sakit Jantung.

Aksi protes ini dipicu lantaran Pihak RS Jantung Tasikmalaya tidak memenuhi Janji yang disampaikan kepada Warga Kalangsari.

Spanduk dengan Tulisan, ‘Kami Warga Kalangsari 4 RW dan 4 Karang taruna menolak keras pengelolaan Parkir di Rumah Sakit Jantung Tasikmalaya dikelola oleh PT yang tidak didukung oleh warga’ dibentangkan di Pintu Masuk RS Jantung Tasikmalaya, Senin Malam (05/12/2022)

Karang Taruna RW 02 Kelurahan Kalangsari, Andri menyampaikan awalnya Pihak RS Jantung memberikan keleluasaan kepada Karang Taruna dan Warga untuk memberikan Rekomendasi kepada Perusahaan yang mengelola Parkir di Rumah sakit tersebut.

Namun, pihak Rumah Sakit dinilai sudah menipu warga setelah ada Perusahan yang datang kepada warga dan Warga sepakat memberikan Rekomendasi agar Pengelolaan dikelola Oleh Perusahan tersebut.

BACA JUGA   Remaja Putri Di Mangkubumi Nekat Naik Tower Sutet

Akan tetapi, lelang pengelolaan parkir dimenangkan oleh Pihak Perusahan yang tidak datang kepada warga.

“Kami sudah melakukan Audensi, dua mingu yang lalu, diterima oleh bu deni, kita kaget, hasil audensi tidak ada Kesepakatan akhirnya kami melakukan protes dengan memasang Spanduk” Kata Andri,

“Ini komitment RS Jantung terhadap warga, bahwa peserta lelang harus ada dukungan dari warga” Tambah Heru perwakilan warga Kalangsari

Bahkan perusahaan yang diberikan rekomendasi oleh warga akan menyerap tenaga Lokal karang taruna Kalangsari.

Sementara itu, Wartawan mencoba menemui Bagian Humas Rumah Sakit Jantung, Rabu siang (07/12/2022) namun kedatangan wartawan yang hendak wawancara tidak bisa menemui Bagian Humas RS Jantung Tasikmalaya. Menurut keterangan Satpam Bagian Humas tidak bisa ditemui Dengan alasan banyaknya jadwal yang harus dikerjakan.

About redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *