Kota Tasikmalaya, tasikzone.com – Pelantikan Pengurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten/ Kota Tasikmalaya periode 2021-2023 yang dilantik oleh DPD SMSI Jawa Barat dan dihadiri Wakil Gubernur Jawa Barat UU Ruzhanul Ulum, kegiatan ini dilaksanakan di city hotel, sukalaya, cihideung,rabu (27/1/2021).
Dalam sambutannya Ketua Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Jawa Barat Hardiansyah saat menyampaikan data dewan pers, terdapat sekitar 47 ribu media online, namun masih banyak yang belum dikelola secara profesional dan berintegritas, hanya 3 sampai 4 persen terverifikasi dewan pers, sehingga menjadi masalah di masyarakat.
“dari 47 ribu media online, namun masih banyak yang belum dikelola secara profesional dan berintegritas, hanya 3 sampai 4 persen terverifikasi dewan pers, maka dari itu hadirnya SMSI ini adalah kepanjangtanganan Dewan Pers guna membenahi media, khususnya di Jawa Barat harus bisa jadi wadah yang kedepannya membantu rekan media lain untuk mengelola dengan baik, ninimal berbadan hukum” ungkapnya
Lanjutnya, SMSI ini konstituen dewan pers, itu sudah resmi ditetapkan. Mudah mudahan, para pengurus SMSI kota/kab Tasikmalaya bisa menjaga nama baik dan menjalin hubungan harmonis dengan semua pihak.
Sementara itu, Ketua SMSI Kota/Kab Tasikmalaya Iskandar dalam menuturkan, anggota SMSI ini yang menaungi perusahaan media.
“Diharapkan semua bisa sinergi dengan pemerintah, menghargai sesama profesi dan organisasi. Jaga rasa tanggung jawab, ayo kita pelihara bersama,” tandasnya.(ibye)