Home / Sosial & Budaya / Pemenuhan Nutrisi Anak Bangsa di Tasikmalaya dan Sekitarnya
IMG-20201217-WA0027

Pemenuhan Nutrisi Anak Bangsa di Tasikmalaya dan Sekitarnya

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com-Permasalahan gizi anak di negeri ini memang tidak ada habisnya. Menyikapi hal tersebut tim MRI-ACT Tasikmalaya berkesempatan mengunjungi beberapa tempat di Kota Tasikmalaya, Kabupaten Tasikmalalaya dan Kabupaten Ciamis, untuk mendistribusikan bantuan pemenuhan gizi bagi bayi diatas 6 bulan sampai 5 tahun.

Dalam hal ini Tim MRI-ACT Tasikmalaya yang bekerjasama dengan PT Satria Sakti Sejahtera Tasikmalaya, Sebanyak 384 paket bantuan didistribusikan langsung dengan proses distribusi yang bekerjasa dengan posyandu setempat, pada kamis, (17/12). Dimana masih terdapat bayi yang pertumbuhannya belum sesuai dengan standar, stunting dan lain sebagainya.

Hal ini disampaikan oleh Dadah Konidah, selaku Ketua Pendamping Kader Posyandu (PKP) Melati, Argasari, Cihideung “disini masih ada beberapa kasus seperti stunting atau anak dengan petumbuhan bawah garis merah (BGM) alhamdulillah dengan adanya program ini kami sangat senang sekali, mudah-mudahan kedepannya bisa terus bersinergi dalam program kemanusiaan khususnya untuk bayi dan anak-anak didaerah ini, haturnuhun tim ACT Tasikmalaya” Ungkap dadah

BACA JUGA   Hj Nurhayati Apresiasi Gen Z Peduli Lingkungan

Program pemenuhan nutrisi anak bangsa ACT Tasikmalaya ini sudah berjalan di 13 tempat di Tasikmalaya dan sekitarnya dan akan ditargetkan menjangkau lima tempat lainnya, hal ini disampaikan oleh Demi Djeanida selaku tim Program ACT Tasikmalaya.

“program pemenuhan nutrisi anak bangsa ini sebetulnya sudah dimulai sejak awal bulan november 2020 dengan mendistribukan bantuan susu untuk anak-anak, dan alhamdulillah sekarang bantuan paket bubur bayi sudah didistribusikan ke 5 tempat yang mencakup, kabupaten tasik, kota tasik dan kabupaten ciamis. In syaa Allah akan terus berjalan dengan target 5 tempat lain nya lagi, dengan jumlah total penerima manfaat sebanyak 1280 orang anak-anak, in syaa Allah dalam proses distribusi tetap memberlakukan protokol kesehatan” ungkap Demi, Kamis, (17/12).

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *