Home / Politik & Hukum / Santri Terbaik Ponpes Tarekat Idrisiyyah, Didaulat Jadi Bakal Calon Bupati Tasikmalaya
IMG20200327132306

Santri Terbaik Ponpes Tarekat Idrisiyyah, Didaulat Jadi Bakal Calon Bupati Tasikmalaya

Kabupaten Tasikmalaya, tasikzone.com -Perjalanan menuju Pilkada Kabupaten Tasikmalaya semakin menarik disaksikan, Banyak Kejutan yang tidak terduga muncul di Masyarakat untuk mengikuti Kontestasi Lima Tahunan ini.

Tidak Disangka kali ini kejutan datang dari Pondok Pesantren Tarekat Idrisiyyah, Salah Satu Ponpes besar yang berasa di Wilayah Tasik Utara ini mewakafkan Santri terbaiknya untuk Ikut dalam Pesta Demokrasi Pemilihan Bupati Tasikmalaya.

Dikatakan Adang Nurdin kepada Wartawan saat Konferensi Pers Usai Deklarasi Bakal Calon Bupati Tasikmalaya Ahmad Tazakka Bonanza (AKA) dengan mengambil Tagline Tasik Baru – Tasik Maju, Jumat (27/03/2020) depan Masjid Al-Fattah Komplek Ponpes Tarekat Idrisiyyah.

“usai solat Jumat, Pimpinan Kami Syekh Faturohman mendeklarasikan dan Mewakafkan salah satu Kader terbaik Tarekat Idrisiyyah untuk ikut dalam Kontribusi lebih luas dalam Pilkada Kabupaten Tasikmalaya” ucapnya

Sementara Itu AKA Bakal Calon Bupati Tasikmalaya menyampaikan Dalam menjalankan program kita selalu yakin dan serius dalam menjalankan tugas untuk berkontribusi ke Kabupaten Tasikmalaya.

“perjuangan ini sebenarnya sudah berjalan bagaimana kita membangun ekonomi di selatan, membangun UMKM, Membangun Koperasi yang dijadikan model usaha yang sudah mendpatkan penghargaan di tingkat nasional” tuturnya

BACA JUGA   Inilah Sosok Bupati Tasik Dimata Kades Kalimanggis

Lanjut AKA, hanya bedanya hari ini polanya melalui politik, dan ini bagian dari idrisiyyah menggenapkan tugasnya. idrisiyyah selama ini bergerak didakwah, lembaga pendidikan, lembaga ekonomi, aspek sosial dan yang lainnya.

“maka islam yang sempurna salah satu kesempuraanya islam mengambil dalam kebijakan di tatanan pemerintahan. idrisiah tidak berhenti di zona nyaman, setelah ekonomi maju dan lembaga dakwahnya maju dan kami tidak merasa cukup. ada PR besar menghadirkan tatanan pemerintahan bercorakan islam yang diharapkan oleh masyarakat kabupaten tasikmalaya”bebernya

Usai diberikan Tugas AKA bersama tim sudah berkomunikasi dengan beberapa partai, hampir semua partai sudah dikomunikasikan bahkan sampai tingkat politisi di jakarta.

“ikhtiar itu kita lakukan, termasuk bersilaturahmi dengan Parpol serta Tokoh Masyarakat yang ada di Kabupaten Tasikamalaya” tandasnya

Ada dua aspek besar yang menjadi konsentrasi AKA, diantaranya pelayanan publik dan juga pemerintahan, serta perekonomian yang berbasis pesantren dan UMKM berbasis kerakyatan

“banyak pesantren dan masyarakat yang belum bisa membangun ekonominya. jika pesantren jadi penggerak ekonomi, Masyarakat kab tasik akan lebih maju lagi. kita ingin pesantren jadi motor penggerak membangun ekonomi dan kab tasik kedepan” tandasnya.(rian)

About admin

One comment

  1. Beri Tasik 1 pemuda, maka dia akan mengguncang Indonesia. Yang muda yang berkarya. Dibawah bimbingan Al Ulama, akan membawa kemaslahatan bagi seluruh warga.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *